EFEKTIVITAS TERAPI SLOW STROKE BACK MASSAGE (SSBM) SEBAGAI INTERVENSI KEPERAWATAN UNTUK MENURUNKAN HIPERTENSI PADA IBU POSTPARTUM: LAPORAN KASUS
Isi Artikel Utama
Abstrak
ABSTRAK
Latar Belakang: Masa postpartum adalah periode yang dimulai setelah plasenta lahir dan berakhir ketika organ-organ reproduksi kembali seperti keadaan sebelum hamil. Salah satu penyebab terbanyak kematian ibu postpartum adalah hipertensi. Hipertensi merupakan penyakit kardiovaskular yang sering terjadi diderita oleh masyarakat. Penyakit ini merupakan salah satu faktor risiko penyakit lain seperti gagal ginjal, diabetes, jantung dan stroke. Sehingga, diperlukan intervensi untuk menurunkan hipertensi pada ibu postpartum. Teknik non farmakologi yang dapat menjadi intervensi adalah Slow Stroke Back Massage, berupa manipulasi pijatan lembut pada jaringan, bertujuan untuk menghasilkan efek relaksasi pada fungsi fisiologis, terutama pada sistem pembuluh darah, otot, dan saraf tubuh.
Tujuan: Untuk mengetahui penerapkan asuhan keperawatan pada Ny.S melalui intervensi Slow Stroke Back Massage untuk menurunkan tekanan darah ibu postpartum di Desa Sungai Rangas Hambuku Kecamatan Martapura Barat.
Metode: Metode yang digunakan pada penelitian adalah rancangan penelitian studi kasus pada Ny. S dengan hipertensi menggunakan penerapan terapi Slow Stroke Back Massage terhadap penurunan tekanana darah. Asuhan keperawatan pada Ny. S dilakukan selama 7 hari, sebanyak 1x sehari selama 15-20 menit menggunakan standar operasional prosedur Slow Stroke Back Massage.
Hasil dan Pembahasan: Hasil pengkajian yang dilakukan telah ditegakkan diagnosis keperawatan utama risiko perfusi perifer tidak efektif dengan intervensi pemberian terapi Slow Stroke Back Massage selama 7 hari, terjadi penurunan tekanan darah sistolik sebesar 33 mmHg dan tekanan diastolik sebesar 12 mmHg.
Kesimpulan: Metode Slow Stroke Back Massage efektif menurunkan tekanan darah pada Ibu postpartum dengan hipertensi